Top Ad unit 728 × 90

    Pelatihan Pembuatan Produk Celengan Dari Barang Bekas Bersama Anak TK di Desa Bekare

     

    Pelatihan Pembuatan Produk Celengan  Dari Barang Bekas Bersama Anak TK di  Desa Bekare
     

        Pada hari Kamis 21 Juli 2023 kelompok 90 KPM Monodisiplin melakukan kegiatan Pelatihan Pembuatan Produk Celengan Bersama Anak TK di Desa Bekare. Kegiatan ini di ikuti oleh anak – anak TK di Desa Bekare dengan membuat sebuah produk celengan dengan bahan botol bekas, Kertas manila yang berbagai macam warna contohnya merah, kuning, biru, hijau, putih. Dan Alat nya yaitu Gunting, lem, double tip, penggaris, spidol. Pelatihan ini di hadiri sekitar 16 anak TK meliputi kelas A dan kelas B. Serta dibantu oleh guru disekolah. Kegiatan ini di isi oleh kakak – kakak KPM Monodisiplin kelompok 90 yang berjurusan Perbankan Syariah di Institut Agama Islam Negeri Ponorogo (IAIN). Adapun kegiatan ini bertujuan untuk mengedukasi anak – anak TK untuk menabung sejak dini.

        Kegiatan ini meliputi praktik pembuatan celengan dari bahan – bahan bekas. Adapun cara pembuatannya yaitu : 1) Menyiapkan botol bekas, 2) Melubangi bagian tengah botol berbentuk persegi panjang dengan panjang 5cm yang berfungsi untuk memasukkan uang koin ataupun uang kertas, 3) Potong kertas manila berbentuk persegi panjang dengan ukuran 20cm x 10cm untuk menutup bagian botol celengan kemudian di rekatkan menggunakan double tip, 4) Siapkan kertas manila berukuran 5cm dengan di pola segitiga untuk membuat kuping babi kemudian di rekatkan menggunakan lem, 5) Siapkan kertas manila berbentuk persegi panjang dengan ukuran 7cm x 5cm kemudian di gulung berbentuk tabung kemudian di rekatkan menggunakan lem yang di gunakan untuk membuat kaki babi, 6) Kemudian siapkan kertas manila berukuran 5cm x 2cm  dengan cara menggulung lalu di roll kemudian rekatkan di belakang botol yang berguna untuk membuat ekor babi, 7) Buat lingkaran kecil menggunakan kertas manila berwarna putih serta buat titik menggunakan spidol warna hitam kemudian tempelkan ke bagian depan celengan yang berfungsi sebagai mata celengan babi, 8) Kemudian celengan babi siap di gunakan.

        Kegiatan pelatihan produk celengan ini di lakukan untuk memberikan motivasi menabung untuk anak –anak TK serta menambah kreatifitas. Sehingga menumbuhkan sifat – sifat hemat dan teliti sebelum menggunakan uang serta mengajarkan bagaimana cara mengkreasikan botol bekas menjadi produk yang dapat di gunakan kembali sebagai celengan yang tampak indah serta bernilai tambah. Respon anak – anak TK di Desa Bekare sangat baik dan antusias terhadap pentingnya menabung sejak dini dengan cara lebih berhemat dan dapat membelanjakan uang saku yang di dapat dari orang tua dengan bijak.


    Pelatihan Pembuatan Produk Celengan Dari Barang Bekas Bersama Anak TK di Desa Bekare Reviewed by DESA BEKARE on Juli 24, 2023 Rating: 5

    Tidak ada komentar:

    All Rights Reserved by Informasi Desa Bekare © 2016 - 2018
    Powered By Desa Bekare, Share by Web Master

    Biểu mẫu liên hệ

    Nama

    Email *

    Pesan *

    Diberdayakan oleh Blogger.